PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN (PKN) DENGAN MODEL JURISPRUDENTIAL INQUIRY DI KELAS IV SD NEGERI 19 TANJUNG MEDAN

Authors

  • Rista Duwitri SD NEGERI 19 TANJUNG MEDAN

DOI:

https://doi.org/10.55249/jpn.v2i2.56

Keywords:

PKn, Hasil Belajar, Model Jurisprudential Inquiry

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pembelajaran PKn yang belum  sesuai dengan tujuan Pembelajaran  PKn yang diharapkan. Guru kurang memperhatikan ranah afektif, guru kurang memotivasi siswa untuk aktif menganalisis sebuah kasus yang sedang hangat di tengah masyarakat.Tujuan dari Penelitian ini adalah mendeskripsikan peningkatan hasil belajar siswa dalam pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) dengan menggunakan model Jurisprudential Inquiry di Sekolah Dasar.Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Subjek penelitian adalah guru dan siswa kelas IV yang berjumlah 12 orang. Peneliti berperan sebagai praktisi serta guru kelas dan teman sejawat berperan sebagai observer. Penelitian ini dilaksanakan sebanyak dua siklus. Data penelitian ini berupa informasi tentang hasil pengamatan terhadap perencanaan, pelaksanaan, dan hasil belajar siswa pada akhir setiap siklus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa menggunakan model Jurisprudential Inquiry dapat meningkatkan hasil belajar PKn di Sekolah Dasar. Hal ini dapat dilihat dari hasil pengamatan, a) perencanaan, siklus I 67,85% meningkat pada siklus II menjadi  83,96% dengan kualifikasi (SB) sangat baik,  b) pelaksanaan aspek guru pada siklus I 68,06% meningkat pada  siklus II  menjadi 87,5% dengan kualifikasi (SB) sangat baik, aspek siswa siklus I 68,06% meningkat pada siklus II menjadi 87,5% dengan kualifikasi (SB) sangat baik c) hasi belajar siswa, siklus I 69,74 meningkat pada siklus II menjadi  83,7 dengan kualifikasi (SB) sangat baik. 

References

Arikunto, Suharsimi. 2006. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara.

Basrowi. 2008. Memahami Penelitian Kualitatif. Jakarta: Rineka Citpa.

Depdiknas. 2006. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Jakarta: Depdiknas.

Dimyati dan Mujdiono. 2009. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta : Rineka Cipta

Emzir. 2010. Metodologi Penelitian Pendidikan Kuantitatif dan Kualitatif. Jakarta: Rajawali Press.

Imron, Ali. 2012. Supervisi Pembelajaran Tingkat Satuan Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Hamalik, Oemar. 2008. Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara

Jihad, Asep. 2009. Evaluasi Pembelajaran. Yogyakarta: Multi Pressindo.

Kunandar. 2011. Guru Profesional, Implementasi KTSP dan Sukses dalam Sertifikasi Guru. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada.

Martono, Nanang. 2011. Metode penelitian Kuantitatif Analisis Isi dan Data Sekunder. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada.

Mudjiono. 2009. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.

Muslich, Masnur. 2007. KTSP (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan) Dasar Pemahaman Dan Pengembangan. Jakarta: Bumi Aksara

Muslich, Masnur. 2010. Melaksanakan PTK Itu Mudah. Jakarta: Bumi Aksara.

Purwanto, Ngalim. 2006. Prinsip-Prinsip dan Teknik Evaluasi Pengajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Rusman. 2011. Model-Model Pembelajaran Mengembangkan Profesional Guru. Jakarta: PT.Rajagrafindo Persada

Sanjaya, Wina. 2011. Perencanaan dan Desain Sistem Pembelajaran. Jakarta: Kencana.

Subijakto,Fajar.2013.Model Pembelajaran Jurisprudential Inquiry wordpress.com http://www.google.com/search?q=model+pembelajaran+jurisprudential+inquiry&hl=id&gbv=2&oq=model+pembelajaran+jurisprudential+inquiry. Diakses tanggal 01 Oktober 2013

Sudjana, Nana. 2009. Penilaian Hasil Proses Belajaran Mengajar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantatif, Kualitatif dan R &D. Bandung : Alfabeta.

Susanto, Ahmad. 2013. Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar. Jakarta: : Kencana Prenada Media Group.

Trianto. 2009. Mengembangkan Model Pembelajaran Tematik. Jakarta: Prestasi Pustakaraya.

Uno, Hamzah. 2011. Model Pembelajaran Menciptakan Proses Belajar yang Aktif dan Kreatif. Jakarta : Bumi Aksara.

Uno, Hamzah. 2011. Menjadi Peneliti PTK yang Profesional. Jakarta : Bumi Aksara.

Wahab, Aziz. 2010. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan. Jakarta: Universitas Terbuka.

Wena, Made. 2010. Strategi Pembelajaran Inovatif Kontemporer. Jakarta: Bumi Aksara.

Winataputra, Udin S. 2006. Materi dan Pembelajaran PKn SD. Jakarta: Universitas Terbuka.

Wiriaatmadja, Rochiati. 2009. Metode Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Downloads

Published

2022-12-31

Issue

Section

Articles